Pelatihan Understanding & Implementing ISO 9001:2015

Dalam menghadapi persaingan global, mutu produk yang dihasilkan perusahaan perlu diperhatikan karena saat ini kesadaran konsumen mengenai mutu produk semakin meningkat. Untuk itu perusahaan/instansi perlu mendapatkan pengakuan internasional yang menyatakan bahwa produk dan sistem yang digunakan telah sesuai dengan standar. Standar internasional mengenai manajemen mutu yang biasa digunakan adalah ISO 9001:2015. Penerapan yang konsisten akan mempengaruhi loyalitas pelanggan.

Balai Besar Penelitian Veteriner (BBLITVET) Bogor dengan Mutu Institute menyelenggarakan Pelatihan Understanding & Implementing Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2015 dan Teknik Audit ISO 19011:2018. Pelatihan ini diselenggarakan secara  luring di BLITVET Bogor pada tanggal 18  — 19 Oktober 2022 dimana materi pelatihan Sistem Manajemen Mutu disampaikan oleh Bapak Puji Hartoyo yang merupakan profesional dan auditor Sistem Manajemen Mutu. Pelatihan Sistem Manajemen Mutu diikuti oleh 25 orang peserta yang berasal dari berbagai divisi di BBLITVET. Pelatihan yang diselenggarakan selama 2 (dua) hari, diawali dengan materi pemahaman dan definisi dari Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2015 kemudian dilanjut dengan persyaratan per klausul ISO 9001:2015. Pada hari kedua dilanjut dengan materi mengenai teknik audit berbasis ISO 19011:2018.

Bapak Dr. drh. Agus Susanto M.si selaku Plt. Kepala Balai Besar Veteriner Bogor  sangat mengapreasiasi penyelenggaraan pelatihan ini, beliau mengharapkan ke depannya Balai Besar Penelitian Veteriner dapat mengimplementasikan ISO 9001:2015 dengan baik dan melahirkan auditor internal di bidang tersebut yang mampu menggerakkan semangat implementasi ISO 9001:2015.  Dengan adanya Pelatihan ini diharapkan perusahaan dapat memahami persyaratan yang terdapat di dalam ISO 9001:2015 dan mengetahui cara menerapkannya, serta mampu bertahan pada sistem yang telah diterapkan agar persyaratan tersebut dapat terus menerus terpenuhi. Standar ini digunakan untuk memastikan bahwa perusahaan telah melakukan pengawasan dan penjaminan pada semua kegiatan operasinya yang akan mempengaruhi kualitas produk yang diberikan.

Informasi lebih lanjut hubungi : 

Mutu Institute

Phone : 021.8740202 (Office) / 0819.1880.007 (call/WA)

Email : info@mutuinstitute.com

Picture of Tami Mutu Institute
Tami Mutu Institute

Professional Trainer