PELATIHAN INTERNAL AUDITOR ISO 37301:2021 SISTEM MANAJEMEN KEPATUHAN PT PLN INDONESIA POWER JAKARTA, 5-6 AGUSTUS 2024

ISO 37301:2021 SISTEM MANAJEMEN KEPATUHAN

Jakarta – PT PLN Indonesia Power bekerjasama dengan Mutu Institute mengadakan pelatihan intensif mengenai Teknik Audit ISO 37301:2021 tentang Sistem Manajemen Kepatuhan pada tanggal 5-6 Agustus 2024. Pelatihan ini dirancang khusus untuk meningkatkan kemampuan para profesional dalam mengelola dan mengaudit sistem manajemen kepatuhan, sesuai dengan standar internasional ISO 37301:2021.

Pelatihan yang diselenggarakan secara hybrid diikuti lebih dari 30 peserta yang merupakan tim implementasi Manajemen Kepatuhan. Lokasi kegiatan pelatihan di Gedung PT PLN Indonesia Power yang terletak di Jakarta Selatan.

ISO 37301:2021 adalah standar internasional yang menyediakan panduan bagi organisasi dalam merancang, mengimplementasikan, memelihara, dan meningkatkan sistem manajemen kepatuhan. Standar ini sangat penting bagi perusahaan yang ingin memastikan bahwa mereka beroperasi sesuai dengan peraturan, standar, kode etik, dan kebijakan internal yang berlaku. Kepatuhan yang efektif tidak hanya membantu perusahaan menghindari sanksi hukum, tetapi juga meningkatkan reputasi dan kepercayaan stakeholder.

Tujuan PT PLN Indonesia Power mengadakan pelatihan ini adalah memahami prinsip-prinsip ISO 37301:2021, melaksanakan audit kepatuhan yang efektif, mengevaluasi dan Meningkatkan Sistem Manajemen Kepatuhan. Tim Set Up yang mengikuti pelatihan ini yang bertanggung jawab atas kepatuham audit internal, manajemen risiko, serta departemen hukum dan tata kelola. Pelatihan Teknik Audit ISO 37301 ini merupakan bagian dari komitmen PT PLN Indonesia Power untuk terus meningkatkan kepatuhan dan tata kelola yang baik di seluruh lini operasionalnya. Dengan mengikuti pelatihan ini, para peserta akan menjadi lebih siap untuk mengelola dan mengaudit sistem manajemen kepatuhan yang efektif, demi mencapai kinerja perusahaan yang lebih baik dan berkelanjutan.

Picture of Tami Mutu Institute
Tami Mutu Institute

Professional Trainer