Pelatihan Awareness & Implementing ISO 37001:2016” dan “Business Ethics, ISO 37001 and Leadership Roles”

PetroChina berkomitmen untuk menjadi perusahaan yang “anti-penyuapan” dengan menerapkan sistem manajemen anti penyuapan (SNI ISO 37001:2016). Bersama Mutu Institute, PetroChina mengadakan pelatihan “Awareness & Implementing ISO 37001:2016” dan “Business Ethics, ISO 37001 and Leadership Roles”.

Pelatihan “Awareness & Implementing ISO 37001:2016” diselenggarakan pada tanggal 16 Mei 2019 dan dihadiri oleh tim “Task Force” sebanyak 21 orang yang merupakan perwakilan dari seluruh departemen di PetroChina. Pelatihan ini difasilitasi oleh Bapak Wahyu Riyadi selaku Lead Auditor ISO 37001 dan Trainer ISO 37001 yang telah tersertifikasi PECB. Sedangkan Pelatihan “Business Ethics, ISO 37001 and Leadership Roles” diselenggarakan pada tanggal 17 Mei 2019 dan dihadiri oleh VP UP PetroChina sebanyak 15 orang. Pelatihan ini difasilitasi oleh Dr. Waluyo selaku komisioner komisi ASN dan Anggota KNKG.

     

     

Picture of Tami Mutu Institute
Tami Mutu Institute

Professional Trainer